Jakarta – Manulife Indonesia hari ini meluncurkan ProHealth, produk asuransi kesehatan pertama dan berdiri sendiri yang menawarkan perlindungan kesehatan secara komprehensif untuk semua penyakit termasuk penyakit kritis hingga usia 99 tahun.
Dengan meningkatnya tingkat harapan hidup serta kemakmuran, kini orang Indonesia lebih sadar akan kebutuhan untuk mempersiapkan biaya pengobatan yang terus meningkat selama masa bekerja dan pensiun. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan bahwa tingkat pengeluaran kesehatan per kapita di Indonesia meningkat tajam sebesar 54 persen sejak tahun 2004 hingga 2010 Manulife Indonesia telah mengembangkan produk ProHealth yang menawarkan kenyamanan bagi para nasabahnya pada setiap fase kehidupan dan membantu pelayanan kesehatan secara finansial yang berkualitas ketika dibutuhkan. “ProHealth merupakan produk yang berorientasi ke depan dari Manulife Indonesia yang menyediakan solusi komprehensif bagi pelanggan untuk kebutuhan kesehatan mereka,” ujar Alan Merten, CEO & President Director Manulife Indonesia. “Kami sangat bangga mempersembahkan ProHealth kepada masyarakat Indonesia dan sebagai bagian dari peluncuran ProHealth, kami akan mengadakan serangkaian seminar kesehatan serta aktivitas lainnya untuk membantu para nasabah kami memahami semua manfaat dari ProHealth. Produk ini akan didistribusikan baik melalui jalur distribusi agen maupun mitra bank kami." tambahnya.
Secara khusus, ProHealth mengganti biaya rawat inap akibat kecelakaan, cedera, berbagai penyakit serta penyakit kritis. Produk ini mencakup biaya medis seperti biaya bedah dan biaya konsultasi rawat jalan, serta obat-obatan dan ambulans. Produk ini juga menawarkan manfaat lain seperti peningkatan jumlah uang pertanggungan secara otomatis ketika tertanggung mencapai usia 75 tahun, manfaat akhir pertanggungan, dan manfaat kematian. Premraj Thuraisingam, Executive Vice President & Chief Agency Officer Manulife Indonesia mengatakan bahwa, ”Untuk memastikan perlindungan asuransi yang dapat mencukupi biaya medis jangka panjang yang tak terduga, bagi seseorang hal ini sama pentingnya dengan menabung dan berinvestasi untuk merencanakan keuangan di masa depan. ProHealth menyediakan kenyamanan bagi para nasabah ketika memerlukan biaya medis yang semakin lama semakin tinggi, sehingga mereka dapat memfokuskan diri pada prioritas lainnya dalam hidup mereka.”
Catatan: Sumber belanja kesehatan publik Indonesia tahun 2004 & 2010:
http://www.who.int/gho/countries/idn.pdf
Manulife Indonesia
PT Asuransi Jiwa Manulife Indonesia (Manulife Indonesia) menawarkan produk dan jasa yang paling lengkap dalam industri jasa finansial di Indonesia melalui produk asuransi jiwa dan employee benefits serta melalui layanan Reksa Dana dan Manajemen Aset dari anak perusahaannya, PT Manulife Aset Manajemen Indonesia. Berkantor pusat di Jakarta, Manulife Indonesia beroperasi melalui jaringan kantor pemasaran di 24 kota yang tersebar di Indonesia, didukung oleh lebih dari 7.600 karyawan dan agen profesional dan memiliki sekitar 1,5 juta polis aktif.
Manulife Indonesia telah memperoleh sejumlah penghargaan bergengsi di 2011:
• Indonesia Brand Champion 2011 untuk kategori The Best Customer Choice of Health Insurance, The Best Customer Choice of Unit Link Insurance, dan The Most Popular Brand of Health Insurance yang diselenggarakan oleh MarkPlus Inc.
• Service Quality Award 2011 untuk kategori Health Insurance Service dari majalah Service Excellence, majalah Marketing, dan Carre - Center for Customer Satisfaction & Loyalty (Carre - CCSL)
• The Best Insurance of the Year dalam ajang ASEAN Business & Company Award 2011 yang diselenggarakan oleh International Achievement Foundation (IAF)
Di 2010, Manulife Indonesia juga memperoleh sejumlah penghargaan bergengsi lainnya:
• 1st Best Life Insurance Company in 2010 dari Asosiasi Broker Asuransi & Reasuransi Indonesia (ABAI)
• Most Favorite Life Insurance Company 2010 Asosiasi Broker Asuransi & Reasuransi Indonesia (ABAI)
• Dua Besar Perusahaan Asuransi Jiwa Terbaik 2010 versi majalah Investor (2007, 2008, dan 2009)
• Call Center Award for Service Excellence 2010 dari Majalah Marketing dan Carre-CCSL (Center for Customer Satisfaction and Loyalty) untuk kali ke empat, penghargaan ini telah diterima pada 2006, 2008, dan 2009
• Service Quality Award 2010 dari Majalah Marketing dan Carre-CCSL (Center for Customer Satisfaction and Loyalty)
• Net Promoter Customer Loyalty Award 2010 dari Octovate Consulting Group dan Majalah SWA
Manulife Financial
Manulife Financial merupakan perusahaan penyedia layanan keuangan terdepan di Kanada yang beroperasi di 22 negara dan teritori di seluruh dunia. Selama lebih dari 120 tahun, para nasabah telah mengandalkan Manulife untuk solusi yang kuat, dapat diandalkan, terpercaya, dan terdepan bagi keputusan penting perencanaan keuangan mereka. Jaringan karyawan, agen, dan mitra distribusi internasional kami menawarkan produk dan jasa perlindungan keuangan dan wealth management kepada jutaan nasabah di seluruh dunia. Kami menyediakan jasa manajemen aset kepada nasabah institusi di seluruh dunia dan juga solusi untuk reasuransi, dengan kekhususan di bidang asuransi jiwa, properti, dan asuransi umum.
Dana yang dikelola oleh Manulife Financial dan seluruh anak perusahaannya mencapai $478 miliar (US$492 miliar) per 31 Maret 2011. Perusahaan beroperasi sebagai Manulife Financial di Kanada dan Asia dan sebagai John Hancock di Amerika Serikat. Manulife Financial Corporation diperdagangkan dengan simbol ‘MFC’ di TSX, NYSE, dan PSE, dan dengan simbol ‘945’ di SEHK. Manulife Financial dapat ditemukan di internet dengan alamat www.manulife.com.