Makanan yang Harus Dihindari Saat Hamil


Wanita hamil, terutama pada masa trisemester pertama kehamilan harus memberi perhatian khusus pada makanan yang dikonsumsinya. Hal ini disebabkan kondisi tubuh ibu yang masih rawan dan tengah mengalami berbagai perubahan hormon yang bisa memicu munculnya berbagai penyakit. Berikut beberapa makanan yang harus dihindari oleh ibu untuk menjaga kekamilannya:

Keju ripe dan Blue Vein
Jenis keju ripe seperti Brie atau camembert dan jenis keju blue vein seperti Stilton yang bisa menyebabkan Listeriosis, yaitu infeksi yang bisa menyebabkan keguguran, kelahiran prematur, atau sakit parah pada bayi yang baru saja dilahirkan. Sebaliknya selai keju, cream cheese, feta, dan keju mozzarella atau keju ricotta aman untuk dikonsumsi.

Telur mentah atau telur setengah matang
Telur mentah atau telur setengah matang, yang biasanya terkandung dalam home-made mayonnaise, fla, beberapa dessert seperti chocolate mousse, tiramisu atau ice cream. Kandungan telor mentah pada makanan-makanan tersebut bisa menyebabkan ibu keracunan salmonella hingga sakit parah.

Hati
Hati banyak mengandung vitamin A tinggi yang justru berbahaya untuk bayi anda.

Daging dan ikan setengah matang
Daging dan ikan yang dalam keadaan setengah matang beresiko menyebabkan toxoplasma atau listeriosis yang bisa menyebabkan matinya janin atau beberapa masalah kesehatan pada bayi anda.

Makanan siap saji setengah matang
Makanan siap saji setengah matang yang biasa anda beli bisa beresiko menimbulkan Listeriosis, pastikan anda memasak atau menghangatkan makanan tersebut terlebih dahulu sebelum dikonsumsi.

Sayur dan buah yang belum dicuci
Sayur dan buah yang belum dicuci beresiko menimbulkan penyakit toxoplasma atau listeriosis. Cucilah kembali sayur dan buah atau salad yang anda beli.

Kacang-kacangan
Kacang-kacangan bisa berbahaya bagi ibu hamil jika mereka mempunyai alergi pada kacang, penyakit kulit eksim, dan asma.

Ikan hiu, ikan todak, dan ikan marlin
Ikan-ikan tersebut banyak mengandung mercuri, yang bisa membahayakan sistem syaraf bayi anda.

Bagian kepala ikan atau ternak
Wanita hamil yang mengkonsumsi bagian kepala pada ikan atau ternak beresiko terkontaminasi listeriosis.

Kerang-kerangan
Kerang-kerangan bahkan yang sudah matang sekalipun masih mengandung banyak racun yang bisa berbahaya bagi ibu hamil.

Selain makanan-makanan diatas anda juga harus memperhatikan tanggal kadarluarsa setiap makanan kalengan, memisahkan makanan matang dan mentah ditempat penyimpanan berbeda, serta pastikan makanan yang anda pasang telah dimasak dengan matang.

Produk CNI yang bisa membantu mengatasinya yaitu:
• CNI HealthPack 3 in One 2x1 sachet/hari
• Phyto Lite 1x1 tab/hari
• CNI Omega-3 with Ester-E1x1 gel/hari

Produk CNI adalah “Produk Kualitas Menengah Atas, Harga Menengah Bawah”

Untuk pemesanan PRODUK CNI segera hubungi:
AGEN RESMI PRODUK CNI
Jl. Teratai RT 10, RW 04, Bligo, Candi, Sidoarjo, JAWA TIMUR 61271, Telp. 031-70520708, 031-8068858, HP. 08155064444 Untuk pesan Produk bisa Transfer ke BCA No. Rek: 018.258.1257 Atas nama: ANDY SUBANDONO (kami SIAP melayani pengiriman seluruh wilayah Indonesia ditambah ongkos kirim)
Related Posts with Thumbnails

Informasi yang lain, ada di bawah ini...