Pekerja Kreativ


by Mulyadi tenjo

Perkembangan teknologi sangatlah membantu dalam menuangkan berbagai ide-ide cemerlang , pemikiran mutakhir bahkan khayalan-khayalan spektakuler yang mbombastis.

Pernahkah anda membayangkan sebelum ada era Internet anda bisa menemukan literatur-literatur dari perpustakaan terkemuka di Dunia untuk melengkapi bahan Skripsi anda? atau pernahkah anda membayangkan sebelum ada pasilitas Blog di internet anda bisa dengan mudah mempubliksaikan semua tulisan-tulisan yang “gak”penting dan akhirnya malah membuat anda terkenal dan populer dikalangan peselancar Internet. atau pernahkah anda membayangkan anda kini meraup jutaan atau puluhan juta perbulan hanya dengan menulis dan menjual lingk di Blog anda? semua itu bisa anda lakukan sekarang, dengan mudah dan siappun bisa melakukannya!

Anda mungkin pernah mendengar semua kesuksesan – kesuksesan tersebut?

Menarik untuk menyimak kisah sukses orang – orang yang sukses dalam bidang yang di sebutkan tadi. ada Anna Ahira dengan Asianbrain.com nya, ada yourissbastian dengan ide-ide briliannya. dan masih banyak lagi contoh – contoh manusia sukses di bidang yang tadinya tidk orang memperhatikannya. dan itu semua di sebut dengan pekerja kreatip.

Ada ribuan lahan luas yang tak tergarap di industri kreatip yang tak pernah kehabisan order dan investor. di lahan-lahan subur tersebut hanya manusia dengan ide-ide unik lah yang mampu menaklikannya. yang mampu menjadi enterpreuneur-enterpreuneur luar biasa. untuk beberapa industri kreatip memang memerlukan banyak ide yang kadang tidak biasa. yang kadang di luar pemikiran manusia biasa, dan itu bisa kita sebut unik dan beda.

Contoh kecil adalah para penuis Blog, mereka mempunayai banyak ide yang kadang membludak tak tertampung dalam lembaran-lembaran halaman Blognya, dan itu hanya ada pada orang-orang yang mempunyai “kelakuan” beda. mungkin orang lain sibuk dengan bidang studi dan hafalan untuk memperoleh nilai tingi di bangku kuliah atau klas sekolahnya, si Blogger malah asyik klik sana klik sini memposting sebuah pemikiran yang ada dalam otak ” tak biasanya” tersebut. jadilah si Blogger mahluk yang tak biasa, dan dia menjadi beda dan dari sesuatu yang tidak biasa tersebut dia menjadi manusia lain yang di cari karena ide dan kreativitasnya yang unik tersebut.

“Ada orang yang menggunakan istilah ”Lazy Achiever” untuk menunjuk kepada kaum pekerja kreatif ini. Istilah ini sangat provokatif, sebab bagaimana mungkin seorang pemalas bisa berprestasi? Namun terlepas dari istilahnya itu, ia menawarkan konsep untuk bekerja 4-5 jam sehari dengan hasil-hasil yang sama atau bahkan lebih baik dari orang-orang yang bekerja 9-10 jam sehari. Dengan kata lain, pekerja kreatif adalah mereka yang bekerja dengan waktu yang lebih singkat untuk memperoleh hasil yang sama atau lebih baik. Disamping itu, konsep ”Lazy Achiever” menunjuk kepada orang-orang yang bisa bekerja secara mandiri atau berkolaborasi dan tidak terikat pada lokasi kerja yang disebut kantor. Tempat kerja kaum kreatif ini bisa dimana saja, mulai dari rumah, garasi, kafe, lobby hotel, kantin sekolah, taman rekreasi, dan sebagainya. Dan mereka dimungkinkan untuk bekerja dimana saja karena perlengkapan kerjanya mudah dibawa kemana-mana (mobile working tools).”

Nah, para pekerja kreatip tersebut kadang di anggap orang-orang yang aneh, aneh karena di luar kebiasaan orang normal lainnya. di saat orang lain berkutat dengan rutinitas jam kerja si pekerja kreatip malah asyik dengan hobbynya, tapi kadang disaat oranglain santai menikmati hari liburnya, pekerja kreatip malah asyik denganpekerjaannya. tapi kadang di saat orang lain baru bangun dari tidurnya, si pekerja kreatip sudah meraup puluhan bahkan ratusan juta dlam rekeningnya. tapi menjadi pekerja kreatip tidak mudah, sangat tidak mudah. kenapa?
Related Posts with Thumbnails

Informasi yang lain, ada di bawah ini...