Asal kita kreatif dan tak berhenti ACTION, PASTI selalu ada jalan atas masalah yang tengah kita hadapi. Lanjut ke pembahasan kali ini yaitu mengenai tagline dan slogan blog. Sudahkah blog anda memiliki keduanya?
Setelah punya nama blog, aspek penting dari blog yang tak bisa anda tinggalkan adalah tagline dan slogan. Keduanya berbeda namun memiliki fungsi saling terkait dan saling menguatkan untuk branding dan positioning blog anda. Sebentar… sebelum masuk terlalu jauh, saya ambilkan contoh yang sangat familiar dengan anda. Anda tahu kan tagline “the power of dream”, “connecting people”, atau “lebih cepat, lebih baik!”? Atau slogan “lanjutkan!”, “ayo maju!”, dan “ayo ke bank!”.
Memang tak semua produk/jasa memiliki tagline dan slogan. Ada yang hanya punya tagline saja. Ada yang hanya memiliki slogan saja. Banyak pendapat juga yang menyamakan antara tagline dan slogan. Namun saya cenderung membedakannya. Tagline menggambarkan kelebihan produk atau fokus layanan. Sementara slogan sifatnya mengajak dan biasanya memiliki tujuan spesifik. Secara usia, tagline biasanya berumur lebih lama dibanding slogan.
Nah kembali ke tagline dan slogan blog, keduanya perlu dimiliki untuk memperkuat identitas blog anda. Sebagai contoh di blog JokoSusilo.com memiliki tagline “Saatnya tekuni bisnis internet lebih serius…”. Membaca tagline tersebut, pengunjung sedikit banyak akan langsung menangkap kalau isi utama blog saya adalah soal bisnis internet. Lalu slogan blog JokoSusilo.com adalah “Stop DREAMING, Start ACTION!”. Slogan tersebut merupakan bentuk ajakan saya kepada anda semua untuk segera ACTION berbisnis internet. Mengingat banyak sekali orang yang banyak memiliki angan-angan, namun sedikit yang mengimbanginya dengan ACTION! Banyak yang ingin berbisnis internet, namun keinginan itu hanya diinginkan saja dan bukan diwujudkan dalam tindakan. Sejumlah rekan pun sudah memiliki tagline seperti blog Mas Winarno dengan “Ikuti Kata hatimu… untuk meraih sukses tanpa henti”. Dan di blog Mas Ahmad Wasim dengan “Seputar Bisnis Internet dan Tips-Tips Sistem dan Strategi Marketing”.
Bagaimana membuat tagline dan slogan blog?
Tagline berhubungan dengan brand blog anda. Ada tiga hal yang perlu diperhatikan untuk membuat tagline blog, yaitu seperti apa kepribadian anda, apa topik utama blog anda, serta siapa pembaca blog anda. Sementara slogan berkaitan dengan kampanye apa yang sedang anda suarakan. Yang jelas, dalam membuat tagline atau slogan, kalimatnya harus singkat, jelas, dan bermakna agar mudah diingat!
Apakah semua blog perlu tagline dan slogan?
Minimal memiliki salah satunya. Dan kalau pun memiliki keduanya, harus tidak bertabrakan atau terjadi kontradiksi antara tagline dan slogan. Bagaimana dengan blog anda? Anda mau latihan membuat tagline atau slogan untuk blog anda? Silakan tuliskan dalam kotak komentar. Sampaikan juga pendapat anda tentang posting ini.
Salam ACTION!
By Joko Susilo
Setelah punya nama blog, aspek penting dari blog yang tak bisa anda tinggalkan adalah tagline dan slogan. Keduanya berbeda namun memiliki fungsi saling terkait dan saling menguatkan untuk branding dan positioning blog anda. Sebentar… sebelum masuk terlalu jauh, saya ambilkan contoh yang sangat familiar dengan anda. Anda tahu kan tagline “the power of dream”, “connecting people”, atau “lebih cepat, lebih baik!”? Atau slogan “lanjutkan!”, “ayo maju!”, dan “ayo ke bank!”.
Memang tak semua produk/jasa memiliki tagline dan slogan. Ada yang hanya punya tagline saja. Ada yang hanya memiliki slogan saja. Banyak pendapat juga yang menyamakan antara tagline dan slogan. Namun saya cenderung membedakannya. Tagline menggambarkan kelebihan produk atau fokus layanan. Sementara slogan sifatnya mengajak dan biasanya memiliki tujuan spesifik. Secara usia, tagline biasanya berumur lebih lama dibanding slogan.
Nah kembali ke tagline dan slogan blog, keduanya perlu dimiliki untuk memperkuat identitas blog anda. Sebagai contoh di blog JokoSusilo.com memiliki tagline “Saatnya tekuni bisnis internet lebih serius…”. Membaca tagline tersebut, pengunjung sedikit banyak akan langsung menangkap kalau isi utama blog saya adalah soal bisnis internet. Lalu slogan blog JokoSusilo.com adalah “Stop DREAMING, Start ACTION!”. Slogan tersebut merupakan bentuk ajakan saya kepada anda semua untuk segera ACTION berbisnis internet. Mengingat banyak sekali orang yang banyak memiliki angan-angan, namun sedikit yang mengimbanginya dengan ACTION! Banyak yang ingin berbisnis internet, namun keinginan itu hanya diinginkan saja dan bukan diwujudkan dalam tindakan. Sejumlah rekan pun sudah memiliki tagline seperti blog Mas Winarno dengan “Ikuti Kata hatimu… untuk meraih sukses tanpa henti”. Dan di blog Mas Ahmad Wasim dengan “Seputar Bisnis Internet dan Tips-Tips Sistem dan Strategi Marketing”.
Bagaimana membuat tagline dan slogan blog?
Tagline berhubungan dengan brand blog anda. Ada tiga hal yang perlu diperhatikan untuk membuat tagline blog, yaitu seperti apa kepribadian anda, apa topik utama blog anda, serta siapa pembaca blog anda. Sementara slogan berkaitan dengan kampanye apa yang sedang anda suarakan. Yang jelas, dalam membuat tagline atau slogan, kalimatnya harus singkat, jelas, dan bermakna agar mudah diingat!
Apakah semua blog perlu tagline dan slogan?
Minimal memiliki salah satunya. Dan kalau pun memiliki keduanya, harus tidak bertabrakan atau terjadi kontradiksi antara tagline dan slogan. Bagaimana dengan blog anda? Anda mau latihan membuat tagline atau slogan untuk blog anda? Silakan tuliskan dalam kotak komentar. Sampaikan juga pendapat anda tentang posting ini.
Salam ACTION!
By Joko Susilo